Ono Surono Salurkan Bantuan Alsintan Untuk Kelompok Tani di Indramayu

Ono Surono Salurkan Bantuan Alsintan Untuk Kelompok Tani di Indramayu


Facebook Twitter WhatsApp Pinterest LinkedIn Tumblr Telegram Email Print
Ono Surono Salurkan Bantuan Alsintan Untuk Kelompok Tani di Indramayu

Signal, Indramayu – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Komisi IV, Ono Surono, menyalurkan bantuan berupa alat & mesin pertanian (Alsintan) kepada Kelompok Tani di Kabupaten Indramayu, Minggu (17/07/2022).

Dikatakan Ono, Kementerian Pertanian (Kementan) setiap tahunnya rutin memberikan bantuan kepada kelompok tani berupa Alsintan.

“Sehingga kami Komisi IV DPR RI perlu memastikan ada bimbingan teknis yang dilakukan oleh kementan dan hari ini ada beberapa simbolis pemberian traktor dan pompa air,” kata Ono.

Selain itu, Ono Surono juga menyalurkan bantuan dari Kementerian Kelauatan & Perikanan untuk kelompok nelayan berupa jaring, serta Kelompok Pengolah Pemasar (Poklahsar) mendapat freezee dan alat pengolah ikan.

“Bantuan yang diberikan kepada Kelompok Tani, Nelayan & Pengolah Pemasar ini semata-mata agar Pemerintah bisa membantu meringankan beban produksi dari usaha mereka,” pungkasnya.

Share : Facebook Twitter Pinterest LinkedIn Tumblr Telegram Email WhatsApp Print

Artikel Terkait

aksara
inquiry