Intruksikan Razia Kamar Napi, Kakanwil Jabar : Tidak Ada Pembiaran Narkoba

Intruksikan Razia Kamar Napi, Kakanwil Jabar : Tidak Ada Pembiaran Narkoba


Facebook Twitter WhatsApp Pinterest LinkedIn Tumblr Telegram Email Print
Intruksikan Razia Kamar Napi, Kakanwil Jabar : Tidak Ada Pembiaran Narkoba

Signal, Indramayu – Kakanwil Kemenkumham Jabar, Sudjonggo terus mengintruksikan jajaran dibawahnya untuk tak kendor melakukan pemberantasan narkoba di dalam Lapas dan Rutan di Jabar.

Hal itu dibuktikan dengan dilakukannya secara serentak penggeledahan kamar hunian napi dan tes urine di beberapa Lapas dan Rutan yang ada di Jabar.

Sudjonggo juga mengatakan, pencegahan penanggulangan dan pemberantasan penyalahgunaan narkoba ( P4GN ) di setiap Lapas dan Rutan di Jabar terus dilakukan dengan sinergi dengan kepolisian dan BNN.

“Salah satu pencegahan tersebut berupa geledah kamar napi dan tes urine serta pengetatan pemeriksaan barang yang masuk kedalam Lapas maupun Rutan”, ujar Sudjonggo kepada kepada wartawan, Senin, 10/10/2022.

Selain itu, tambah Sudjonggo, untuk membuat efek jera, pihak Kanwil Kumham Jabar akan menindak tegas petugas Pemasyarakatan jika terbukti terlibat atau bermain – main dengan narkoba.

“Bagi warga binaan yang terbukti terlibat narkoba akan bersinergi dengan kepolisian dan BNN untuk pengungkapannya, bukan itu saja, jika ada warga binaan terlibat narkoba hak – haknya akan dicabut seperti PB, CB, Remisi, CMB dan Asimilasi Rumah,” jelas Sudjonggo.

“Intinya, seluruh jajaran Pemasyarakatan yang ada di jabar telah diintruksikan untuk tidak melakukan pembiaran peredaran dan penyalahgunaan narkoba didalam Lapas dan Rutan, pemasyarakatan di Jabar harus BERSINAR ( Bersih dari Narkoba ) dan barang terlarang lainnya,” tandasnya.

Kakanwil Sudjonggo pun mengajak seluruh lapisan masyarakat Jabar agar berperan aktif dalam memberantas peredaran dan penyalahgunaan gelap narkoba ditengah – tengah masyarakat khususnya didalam Lapas dan Rutan.

Diakhir perbincangannya, Sudjonggo menuturkan bahwa pihaknya mendukung program Dirjen PAS Tiga Kunci Pemasyarakatan Maju plus Back to Basick sehingga seluruh Pemasyarakatan PASTI Maju.

Share : Facebook Twitter Pinterest LinkedIn Tumblr Telegram Email WhatsApp Print

Artikel Terkait

aksara
inquiry