Dinar Candy Sukses Rilis Album Baru Banana Milk

Dinar Candy Sukses Rilis Album Baru Banana Milk


Facebook Twitter WhatsApp Pinterest LinkedIn Tumblr Telegram Email Print
Dinar Candy Sukses Rilis Album Baru Banana Milk

Signal.co.id – DJ asal Bandung, Dinar Candy artis yang serba bisa ini, dengan segala prestasi penyanyi, presenter yang sering menjadi sorotan karena penampilannya yang kontroversial, kembali merilis lagu terbarunya dengan judul Banana Milk, Jakarta, kamis (21/09/2023).

“Album terbaru ini Banana Milk suka dibuat guyon (bercanda) sama – sama kawan, kebetulan kawan aku orang luar tiap negara. Ih aku ingin banana milk,” celoteh Dinar dengan manja khas nya, yang periang dan centil.

Dia menjelaskan bahwa dia suka membuat musik dua atau tiga kali dalam setahun. Pada tahun 2023, setelah merilis lagu “Yes Baby” tepatnya 1 Juni 2023, dia kembali dengan lagu baru bergenre EDM. Dinar Candy mengungkapkan bahwa hampir semua karyanya berada dalam genre EDM.

Lagu “Banana Milk” telah disiapkan oleh Dinar Candy dalam rangka tur konsernya di seluruh Asia. Dalam persiapannya, Dinar Candy asli namanya Ai Dinar Miswari kelahiran Bandung tepatnya 21 April 1993, ini perlu menambahkan lebih banyak lagu ke dalam daftar yang akan dia tampilkan selama tur.

Sementara itu mengenai konsep “Banana Milk” sendiri terkesan berani, baik dari visualisasi video klipnya dan segi musiknya. Ini rupanya merupakan pilihan Dinar sendiri agar bisa diterima di kancah internasional.

Dinar Candy tak lupa menggandeng para dancer yang sudah ada kerjasama untuk meramaikan video klip. Untuk pembuatan video klip Banana Milk dilakukan di Bali selama kurang lebih dua hari.

Tak lupa Dinar Candy ucapkan Terima kasih dan syukur rampung juga dan moga vidionya dapat sambutan hangat buat penggemar seluruh Indonesia dan luar negeri tutup Dinar Candy. (Agung D)

Share : Facebook Twitter Pinterest LinkedIn Tumblr Telegram Email WhatsApp Print

Artikel Terkait

aksara
inquiry